Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nyam! Menyantap Kuliner Jakarta di Singapura

Kompas.com - 29/10/2012, 08:03 WIB
Kontributor Singapura, Ericssen

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com - Sedang di Singapura dan rindu akan kuliner tanah air, khususnya kuliner Jakarta, Jtown Cafe dapat menjadi pilihan. Berlokasi di Orchard Road, tepatnya di Midpoint Orchard, Jtown Cafe menawarkan sejumlah pilihan makanan yang diyakini akan memuaskan kerinduan kita.

Bakmi ayam menjadi andalan utama kafe yang 70 persen pengunjungnya adalah masyarakat Indonesia. Pengunjung dapat memilih sejumlah variasi mulai dari bakmi ayam biasa, bakmi ayam lada hitam hingga bakmi ayam keriting atau crispy. Pengunjung akan terpuaskan dengan rasa bakmi yang kenyal dan daging ayam yang lembut.

Selain itu, tidak ketinggalan makanan kesukaan Presiden Barack Obama, bakso yang dapat disajikan dengan atau tanpa mi.

Jtown juga menawarkan sejumlah makanan ringan seperti pangsit goreng, martabak, hingga siomay. Cokelat, kacang, keju, dan durian dapat menjadi pilihan jika ingin menyantap martabak.

Dengan harga yang relatif terjangkau sekitar 3 sampai 7 dollar (sekitar Rp 24.000 sampai Rp 56.000), Jtown memuaskan pecinta kuliner dengan pilihan makanan yang bervariasi, porsi yang ideal, dan rasa yang lezat mengenyangkan. Menikmati hidangan yang ada membuat serasa seperti sedang berada di Jakarta.

Apalagi jika Anda berulang tahun, Jtown memberikan promosi khusus dengan pilihan martabak gratis segala rasa.

Jtown juga menawarkan paket promosi makan siang dari pukul 12.00 hingga 15.00 di mana pengunjung dapat memesan paket yang terdiri dari satu menu utama, 3 bakso, dan teh dingin hijau. Semuanya mulai dari hanya 4,8 dollar Singapura (sekitar Rp 40.000).

Dengan luas restoran yang ideal dan suasana makan yang tenang, jauh dari keributan, pengunjung memiliki kesempatan untuk duduk bercerita dan bersenda gurau.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Itinerary 2 Hari 1 Malam di Badui Dalam, Bertemu Warga dan ke Mata Air

Itinerary 2 Hari 1 Malam di Badui Dalam, Bertemu Warga dan ke Mata Air

Itinerary
3 Aktivitas di Taman Sejarah Bandung, Nongkrong sambil Belajar Sejarah

3 Aktivitas di Taman Sejarah Bandung, Nongkrong sambil Belajar Sejarah

Jalan Jalan
Rute Naik Angkot ke Taman Sejarah Bandung dari Gedung Sate

Rute Naik Angkot ke Taman Sejarah Bandung dari Gedung Sate

Travel Tips
Hotel Accor Meriahkan Java Jazz 2024 dengan Kuliner dan Hiburan

Hotel Accor Meriahkan Java Jazz 2024 dengan Kuliner dan Hiburan

Travel Update
787.900 Turis China Kunjungi Indonesia pada 2023, Sebagian ke Labuan Bajo

787.900 Turis China Kunjungi Indonesia pada 2023, Sebagian ke Labuan Bajo

Travel Update
4 Aktivitas yang bisa Dilakukan di Hutan Kota Babakan Siliwangi

4 Aktivitas yang bisa Dilakukan di Hutan Kota Babakan Siliwangi

Jalan Jalan
Sempat Tutup karena Longsor, Kali Udal Gumuk di Magelang Buka Lagi

Sempat Tutup karena Longsor, Kali Udal Gumuk di Magelang Buka Lagi

Travel Update
Hutan Kota Babakan Siliwangi : Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Hutan Kota Babakan Siliwangi : Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Jalan Jalan
75.000 Orang Kunjungi Candi Borobudur Saat Peringatan Waisak 2024

75.000 Orang Kunjungi Candi Borobudur Saat Peringatan Waisak 2024

Travel Update
5 Kota Terbaik di Dunia Menurut Indeks Keberlanjutan Destinasi Global

5 Kota Terbaik di Dunia Menurut Indeks Keberlanjutan Destinasi Global

Travel Update
Pengembangan Kawasan Parapuar di Labuan Bajo Terus Diperkuat Penguatan Konten Budaya Manggarai

Pengembangan Kawasan Parapuar di Labuan Bajo Terus Diperkuat Penguatan Konten Budaya Manggarai

Travel Update
Ada Rencana Penerbangan Langsung Rusia-Bali pada Musim Libur 2024

Ada Rencana Penerbangan Langsung Rusia-Bali pada Musim Libur 2024

Travel Update
Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia

Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia

Travel Update
DIY Ketambahan 25 Warisan Budaya Tak Benda, Pokdarwis Digandeng Ikut Lestarikan

DIY Ketambahan 25 Warisan Budaya Tak Benda, Pokdarwis Digandeng Ikut Lestarikan

Travel Update
Long Weekend Waisak Jumlah Penumpang Kereta Api di Yogya Naik 41 Persen

Long Weekend Waisak Jumlah Penumpang Kereta Api di Yogya Naik 41 Persen

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com